Sabtu, 26 November 2016

proposal kegiatan



PROPOSAL KEGIATAN SEMINAR PROGRAM E-SMART IKM

I.                   Latar Belakang

Industri  kecil merupakan bagian terpenting dari dunia usaha nasional yang mempunyai kedudukan, potensi dan peranan yang sangat strategis dalam mewujudkan tujuan pembangunan nasional.

Mengingat peranannya dalam pembangunan, usaha kecil harus terus dikembangkan dengan semangat kekeluargaan, saling isi mengisi, saling memperkuat antara usaha yang kecil dan besar dalam rangka pemerataan serta mewujudkan kemakmuran yang sebesar-besarnya bagi seluruh rakyat Indonesia.

Di zaman yang modern ini semua hampir semua kegiatan penjualan, promosi, transaksi pembelian berbasis online atau digital. Untuk memudahkan industri kecil dan menengah dalam pendistribusian produknya, kementerian perindustrian akan menggulirkan  program E-smart industri kecil, dan menengah (IKM) tersebut, untuk pengembangan ekonomi berbasis digital, peningkatan ekspor IKM, serta perluasan akses pasar dan akses pendanaan.

II.                Tujuan

Adapun tujuan digulirkannya program E-smart IKM sebagai berikut:

1.  Untuk meningkatkan pengembangan kapasitas sektor yang mendominasi populasi industri di Indonesia


2.      Agar Indonesia dapat menjadi showcase produk sendiri, bukan hanya menjadi reseller produk negara lain.

3.      Untuk meningkatkan daya saing produk IKM skala nasional.

4.      Untuk mempermudah dalam promosi maupun penjualan produk IKM dan mengefisienkan waktu dan biaya.



III.             Harapan

Dengan adanya program E-smart IKM dari Kementerian Perindustrian maka diharapkan:

1.      Lebih banyak lagi inovasi-inovasi pengembangan produk dari tiap-tiap IKM guna bersaing di pasar nasional.

2.      Supaya pertumbuhan  IKM lebih pesat dimasing-masing daerah.

3.      Dapat menyerap tenaga kerja lebih banyak lagi.

4.      Mempercepat pertumbuhan ekonomi skala nasional dan menyejahterakan masyarakat Indonesia.

5.      Mampu menarik minat konsumen dari dalam negeri maupun luar negeri.



IV.             Sasaran dan Ruang Lingkup

Sasaran dan ruang lingkup dikembangkan melalui program e-smart, antara lain guna meningkatkan kualitas dan nilai jual produk IKM kosmetika, logam, kerajinan, fashion, makanan dan minuman, perhiasan, produk kulit, furniture, herbal, komponen, tekstil, permesinan, semen, pupuk, serta elektronika berbasis digital.



V.                Bentuk Kegiatan

Sesuai dengan nama proposan ini maka bentuk kegiatannya merupakan seminar umum dan praktek penggunaan program E-smart IKM.



VI.             Waktu dan Tempat Penyelenggaraan

Adapun waktu dan tempat penyelenggaraan pengenalan E-smart IKM

Tanggal           : 30 Mei 2020

Waktu             : 08.00 WIB - selesai

Tempat            : Gedung Serba Guna Kecamatan Ngantang



VII.          Penyelenggara

Pelindung                    : Helijanti

Pengarah                     : Agus Satryo

Penanggung Jawab     :  Ida Anggraini

Ketua Panitia              : Duwi Andia Putra

Sekretaris                    : Ria Puspita Sari

Bendahara                   : Ihfa Khaerawaty Gau

Seksi acara                  : Musdalifah Eka Pratiwi

Seksi Humas               : Eriska Amsari

Seksi Keamanan          : Heriyanto

Seksi Dokumentasi     : Mirnawati A

Seksi peralatan            : Suhendra



VIII.       Anggaran Biaya

Dalam kegiatan seminar pengenalan program E-smart IKM kali ini, ada beberapa anggaran dana yang didapat maupun yang dikeluarkan agar pensi ini berjalan dengan baik.

Kegiatan ini dana diperoleh dari:

1.      Dana dari DISPERINDAG Kab Malang Rp 5.000.000

2.      Dana Sponsor Rp. 3.000.000

Total dana: Rp 8.000.000

Biaya pengeluaran:

1.      Sewa Gedung Rp 500.000

2.      Konsumsi Rp 4.000.000

3.      Peralatan Rp 1.000.000

4.      Pengisi acara Rp 1.500.000

5.      Transportasi Rp 500.000

6.      Lain-Lain Rp 500.000

Total Rp 8.000.000





IX.             Penutup

Demikian proposal ini kami buat. Kami mengharapkan dukungan dan partisipasi dari Dinas Perindustrian Perdagangan dan Pasar Kab Malang beserta staf dan jajarannya dan IKM yang berada di Kab malang. Semoga acara ini dapat terlaksana sebagaimana yang kita harapkan. Refrerensi www.kemenperin.go.id   andiaputra96.blogspot.com




























Tidak ada komentar:

Posting Komentar